Skip to main content

Pada Rabu, 16 Februari 2021 lalu telah dilaksanakan Webinar Nasional dalam rangkaian Rapat Kerja Regional Forum Silaturrahim Studi Ekonomi Islam (FoSSEI) Jawa Timur 2022. Acara yang diselenggarakan secara virtual ini mengangkat tema “Tantangan dan Peluang Digital Finance dalam Industri Ekonomi Syariah Bagi Generasi Milenial 5.0”.

Hadir sebagai pemateri Deputi Direktur Departemen Ekonomi dan Keuangan Syariah Bank Indonesia Muhamad Irfan Sukarna, Head of Financing Business ALAMI Muhammad Ikhsan, dan Ketua Umum Masyarakat Ekonomi Syariah (MES) Jawa Timur Dr. Imran Mawardi, SP. M.Si. Wakil Gubernur Jawa Timur Emil Elistianto Dardak juga turut memberikan sambutan dalam acara tersebut.

Dalam penyampaian materinya, Irfan Sukarna mengulas mengenai perkembangan peran Bank Indonesia sebagai bank sentral dan dukungan digitalisasi dalam pengembangan ekonomi syariah di tanah air. Salah satunya melalui digitalisasi pembayaran QRIS yang dapat mendorong pengembangan usaha syariah lebih cepat, mudah, dan praktis.

Di sisi lain, Muhammad Ikhsan dan Dr. Imran Mawardi, SP. M.Si juga membahas perihal perubahan demografi dan perkembangan Sharia Fintech di Indonesia serta besarnya peran generasi milenial dalam industri syariah saat ini.

Webinar nasional ini diharapkan dapat memperkaya pengetahuan dan pemahaman seluruh peserta tentang tren dan perkembangan ekonomi syariah saat ini. Semakin tinggi tingkat literasi ekonomi syariah masyarakat, diharapkan semakin besar pula tingkat penggunaan produk dan jasa halal (halal lifestyle) yang pada akhirnya akan menjadikan peran ekonomi syariah menjadi lebih nyata dalam mendorong perekonomian nasional.

       

Bergabung bersama Kami!
Registrasi sebagai Exhibitor Online!

Untuk mengajukan diri menjadi salah satu exhibitor online di ISEF 2023, silahkan Bapak/Ibu mengisi formulir singkat ini. Setelah mengisi formulir ini, tim ISEF akan menghubungi Bapak/Ibu melalui kontak yang Bapak/Ibu masukkan dalam formulir ini.